30 November 2011

VB Script I (VBScript)


VBScript atau lengkapnya Visual Basic Scripting Edition adalah sebuah bahasa skrip yang diinterpretasikan saat dieksekusi yang dikembangkan oleh Microsoft Corporation pada tahun 1996. VBScript merupakan sebuah bahasa skrip turunan dari bahasa pemrograman Visual Basic for Applications (VBA) yang digunakan di dalam Microsoft Office dan beberapa platform pengembangan buatan Microsoft lainnya. VBScript menghilangkan beberapa fungsi dari VBA, seperti halnya fungsi I/O berkas dan akses langsung terhadap sistem operasi untuk menyediakan sebuah platform yang aman untuk mengembangkan aplikasi berbasis web dengan menggunakan platform Active Server Pages (ASP). Internet Explorer merupakan penjelajah web pertama yang menyediakan dukungan terhadap kode skrip yang ditulis dalam bahasa VBScript. VBScript dapat dijalankan di atas Windows 9x/ME, Windows 2000, Windows XP, Windows Server 2003, Windows Vista, Windows Server 2008 serta beberapa platform UNIX.


VBScript tidak dapat digunakan untuk membuat program yang berdiri sendiri. Akan tetapi, VBScript harus dimasukkan ke dalam sebuah berkas HTML. Ketika Internet Explorer membuka dokumen berkas HTML tersebut, VBScript dapat melakukan fungsi yang sama seperti JavaScript--skrip tersebut akan dieksekusi. VBScript juga dapat digunakan untuk membuat sebuah alikasi HTML (yang memiliki ekstensi .HTA) yang membutuhakan paling tidak Internet Explorer 5 atau yang lebih baru agar dapat berjalan. HTA tidak seara langsung menggunakan Internet Explorer, tetapi menggunakan sebuah program, yakni MSHTA.EXE, yang menginterpretasikan dan menjalankan kode.

Kali ini saya ingin sedikit sharing mengenai VBscript yang dapat di buat dan di eksekusi hanya dengan menggunakan program sederhana seperti notepad. melalui program sederhana yang multiguna seperti notepad ini kita dapat membuat file VBscript dengan catatan harus di save dengan menggunakan ekstensi *.vbs (mekz.vbs). Bagi sebagian teman-teman yang sudah pernah mencicipi Bahasa Pemrograman jenis Pascal mungkin sudah tidak asing dengan beberapa syntax yang ada pada VBscript ini.

Oke langsung saja saya akan memberikan sedikit contoh VBscript sederhana yang saya buat dan berjenis msgbox (message box).



lol
=msgbox ("Warning a virus has been detected on your PC. contact the author www.twitter.com/mekzz and ask him how to solve this. Press YES to format your hard disk now or press NO to format your hard disk after system reboot",20,"Warning")



Silahkan ketikan script di atas pada notepad dan janga lupa di save dengan nama terserah anda, dan HARUS dengan ekstensi *.vbs (misal: mekz.vbs)


Contoh VBscript di atas dapat anda download pada link di bawah ini:

Sekian untuk kali ini, berikutnya saya akan mencoba posting VBscript II dan sharing berbagai macam jenis VBscript yang lebih beragam. Selamat Belajar. :)





sumber: wiki, mekz, mekzz, vbscript, racrew